Hadits ke-10 dari 104, BAB 11. MUJAHADAH, KITAB : NUZHATUL MUTTAQIEN SYARH RIYADUS SHALIHIN
عن انس رضي الله عنه عن رَسُول اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قال؛ يَتْبَعُ الْمَيِّتَ ثَلَاثَةٌ، اَهْلُهُ ومَالُهُ و عَمَلُهُ، فَيَرْجِعُ اثْنَانِ وَيَبْقَى وَاحِدٌ، يَرْجِعُ أَهْلُهُ وَمَالُهُ وَيَبْقَى عَمَلُهُ. رواه متفق عليه
104. Dari Anas bin Malik menuturkan, Rasulullah SAW bersabda, "yang mengiringi Mayyit (ke kubur) ada tiga, keluarganya, hartanya dan amalnya. Lalu kembalilah yang dua dan tinggallah yang satu, Harta dan keluarganya akan kembali, sedang amalnya akan terus tetap bersamanya." HR. Muttafaqun alaih.
HR. Bukhari fii raqaqi ( Bab sakaratul mauti), wa Muslim fii awwali kitaabuz zuhdi war raqaaiqi)
Lughatul Hadits:
Yatbaul mayyita: yang mengikuti mayit ke kuburnya
Faidah Hadits:
Anjuran untuk berbuat sesuatu yang (bisa) tinggal bersama manusia, yaitu amal shalih, karena menjadi temannya didalam kubur ketika manusia pulang dan meninggalkannya sendiri.

Tidak ada komentar: