Hadits ke-24 dari 140, BAB 13. PENJELASAN BANYAKNYA JALAN KEBAIKAN, KITAB : NUZHATUL MUTTAQIEN SYARH RIYADUS SHALIHIN

Hadits ke-24 dari 140, BAB 13. PENJELASAN BANYAKNYA JALAN KEBAIKAN, KITAB : NUZHATUL MUTTAQIEN SYARH RIYADUS SHALIHIN



عَنْ أَنَسٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ:  إِنَّ اللهَ لَيَرْضَ عَنِ الْعَبْدِ أَنْ يَأَكُلَ الأَ كْلَةَ فَيَحْمَدَهُ عَلَيْهَا، أَوْ يَشْرَبَ الشَّرْبَةَ فَيَحْمَدَهُ عَلَيْهَا . رَوَاهُ مُسْلِمِ

الأَ كْلَةَ؛ بفتح الهمزة؛ وهي الغدوة او العشوة


140. Dari Anas ra, berkata, Rasulullah SAW bersabda, : “Sesungguhnya Allah benar-benar ridha kepada hamba yang jika dia makan suatu makanan, lalu dia memuji-Nya atas (nikmat rizki) makanan tersebut, ataupun jika dia minum suatu minuman, lalu dia memuji-Nya atas (nikmat rizki) minuman tersebut.” (HR. Muslim, no. 2734)

Al-Aklatu: dengan huruf hamzah berfathah; yaitu makan pagi atau makan sore/malam 


HR. Muslim fii Dzikri ( Bab Istihbaabi hamidallahu ta'ala ba'da akli wa syurbi)


Lughatul Hadits:

- Yardha: menerima (amal shalih)nya hamba dan memberikan pahala kepadanya.

- Al-Aklatu was syurbatu: nama kaitannya dengan makan dan minum

- Al-ghadwatu: penamaan makan pada awal hari (pagi)

- Al-'Uswatu: penamaan makan pada akhir hari (sore/malam)


Faidah Hadits;

Perintah untuk selalu bersyukur kepada Allah Azzawajalla atas luasnya karunia-Nya dan banyaknya nikmat-Nya, dan sedangkan sikap syukur merupakan jalan kesuksesan dan diterimanya amal, karena hanya Allah SWT jualah yang berhak pujian atas segala nikmat


Hadits ke-24 dari 140, BAB 13. PENJELASAN BANYAKNYA JALAN KEBAIKAN, KITAB : NUZHATUL MUTTAQIEN SYARH RIYADUS SHALIHIN Hadits ke-24 dari 140, BAB 13. PENJELASAN BANYAKNYA JALAN KEBAIKAN, KITAB : NUZHATUL MUTTAQIEN SYARH RIYADUS SHALIHIN Reviewed by sangpencerah on Agustus 07, 2024 Rating: 5

Tidak ada komentar: